
Wrath of Man merupakan film box office yang berasal dari Amerika Serikat tahun 2021 dengan genre aksi thriller. Film ini disutradarai oleh Guy Ritchie dan naskah diskenarioinya ditulis Ivan Atkinson. Film Wrath of Man diadaptasi oleh film Prancis tahun 2004 berjudul Le Convoyeur karya Nicolas Boukhrief.
Ini merupakan kolaborasi keempat Guy Ritchie bersama dengan tokoh utama Jason Statham, setelah sebelumnya di film Lock, Stock and Two Smoking Barrels (1998), Snatch (2000), dan Revolver (2005). Wrath of Man direncanakan akan dirilis perdana di Amerika Serikat pada 15 Januari 2021.
Selain Jason Statham, nama-nama beken Hollywood juga turut membintangi film ini. Seperti Niamh Algar, Jeffrey Donovan, Holt McCallany, Lyne Renee, Alex Ferns, Tadhg Murphy, Jason Wang, Josh Hartnett, Scott Eastwood, Laz Alonso, Raul Castillo, Deobia Oparei, Anthony Molinari, dan Chris Reilly.
Sinopsis Film
Film Wrath of Man bercerita tentang tokoh H (diperankan oleh Jason Statham) yang memiliki karakter misterius dan dingin. H bekerja di sebuah perusahaan truk kas. Ia memiliki tanggung jawab untuk memindahkan uang ratusan juta dolar di sekitar kota Los Angeles tiap minggunya.
Sudah pasti kebanyakan film Jason Statham akan dibumbui dengan adegan-adegan perkelahian yang menegangkan. Tanggung jawab yang diemban oleh H tidaklah mudah, karena akan terdapat banyak problem yang mencoba menganggu tugasnya tersebut.
Detail Film
Genre: Action, Thriller
Sutradara: Guy Ritchie
Penulis: Ivan Atkinson
Produser: Ivan Atkinson, Bill Block, Andrew Golov
Pemeran:
- Jason Statham
- Niamh Algar
- Jeffrey Donovan
- Holt McCallany
- Lyne Renee
- Alex Ferns
- Tadhg Murphy
- Jason Wang
- Josh Hartnett
- Scott Eastwood
- Laz Alonso
- Raul Castillo
- Deobia Oparei
- Anthony Molinari
- Chris Reilly.
Rumah Produksi: Metro-Goldwyn-Mayer (MGM), Miramax, CAA media Finance
Distributor: United Artists Releasing (US), Lionsgate (UK)
Tanggal Rilis: 15 Januari 2021
Durasi: - Menit
Negara: Amerika Serikat
Bahasa: English
Nah, itulah sinopsis film Wrath of Man yang akan segera dirilis perdana di bioskop pada 15 Januari 2021. Bagi kamu pecinta film action, terutama film Jason Statham, pastinya tidak ingin kan sampai ketinggalan film ini.